Sabtu, 21 November 2009

ANALISIS PENILAIAN INVESTASI DALAM AKTIVA TETAP PADA PAGUYUBAN KARYAWAN PERPUSTAKAAN IPB


NAMA : Irvan Maulana Adriansyach (20206488)

PEMBIMBING : Renny, SE., MM.


Investasi pada umumnya membutuhkan dana yang relatif besar dan mengikat perusahaan pada tindakan tertentu dalam periode yang relatif lama dan investasi harus didasari keputusan yang matang. Oleh karena itu metode-metode penilaian investasi mempunyai peranan yang cukup penting dalam pengambilan keputusan investasi, karena hasil perhitungan yang didapat akan menjadi dasar diterima atau ditolaknya suatu investasi. Diterima atau ditolaknya suatu investasi bergantung pada batasan nilai yang ditetapkan oleh suatu perusahaan.

Pada penulisan ilmiah ini, penulis membahas tentang metode-metode penilaian investasi dalam pengambilan keputusan investasi dengan menggunakan metode Payback Period, NPV, dan IRR guna mengetahui apakah keputusan yang diambil PAGUYUBAN KARYAWAN PERPUSTAKAAN IPB dalam pembelian dua buah mesin fotocopy baru adalah keputusan yang tepat atau tidak.

Perhitungan dengan menggunakan metode Payback Periode menghasilkan waktu yang lebih singkat daripada umur ekonomis mesin tersebut, dengan menggunakan metode NPV menghasilkan nilai positif dan dengan menggunakan metode IRR menghasilkan nilai yang lebih besar daripada cost of capitalnya (biaya modal). Dengan melakukan perhitungan berdasarkan ketiga metode tersebut, maka dapat menghasilkan kesimpulan bahwa keputusan yang diambil PAGUYUBAN KARYAWAN PERPUSTAKAAN IPB dalam pembelian dua buah mesin fotocopy baru adalah keputusan yang tepat.

0 komentar:

Posting Komentar